KEPERAWATAN ANAK
Kesehatan Gigi Dan Mulut Pada Anak
Pengetahuan merupakan domain yang sangat penting untuk terbentuknya tindakan seseorang.Pengetahuan orang tua sangat penting dalam mendasari terbentuknya perilaku yang mendukung atau tidak mendukung kebersihan gigi dan mulut anak. Kebersihan mulut yang baik akan membuat gigi dan jaringan sekitarnya sehat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara tingkat pengetahuan orang tua dengan kebersihan gigi dan mulut anak.(Worang et al., 2014)
Pada anak usia dini gigi yang tumbuh merupakan gigi susu yang akan lepas dan berganti dengan gigi yang baru. Namun dalam hal ini, menjaga kesehatan gigi sedini mungkin adalah hal yang dapat menjadi pembiasaan bagi anak hingga dewasa. Kesehatan gigi anak masih menjadi tanggungjawab dan perhatian orang tua, artinya anak masih bergantung kepada orang tua dalam menjaga dan merawat kesehatan giginya. Perilaku anak dalam menjaga kesehatan gigi biasanya ditunjukkan dengan cara menyikat gigi secara teratur. Namun terkadang hal tersebut tidak berbanding lurus dengan pola makan yang dijalani oleh anak. Anak usia dini masih sangat menggemari makanan dan minuman yang mengandung banyak gula. Kebiasaan anak yang mengkonsumsi makanan dan minuman yang banyak mengandung gula belum diimbangi dengan perawatan gigi yang baik dan benar. Karies gigi telah dianggap sebagai komponen penting dari beban penyakit mulut global. Fasilitas kesehatan dan penyuluhan pendidikan kesehatan gigi sudah dilakukan, namun pengetahuan masyarakat mengenai karies gigi masih rendah (Widayati, 2014).
Dampak yang ditimbulkan akibat karies gigi yang dialami anak-anak akan menghambat perkembangan anak sehingga akan menurunkan tingkat kecerdasan anak, yang secara jangka panjang akan berdampak pada kualitas hidup masyarakat (Widayati, 2014). Peningkatan kesehatan gigi dan mulut harus dimulai sedini mungkin, karena pada balita dan anak-anak prasekolah merupakan faktor yang sangat penting untuk pengaturan pertumbuhan gigi lebih lanjut. Selain itu, ini juga memengaruhi kemampuan anak untuk berbicara dan penguasaannya.
Pada dasarnya orang tua harus memiliki pengetahuan dan kesadaran yang baik dalam menjaga kesehatan gigi pad anak. Anak-anak yang orang tuanya memiliki pengetahuan orang tua yang rendah tentang kebersihan mulut yang benar memiliki peningkatan jumlah karies gigi dibandingkan anak-anak yang orang tuanya memiliki pengetahuan lebih (Mahat & Bowen, 2017)
Kesadaran anak untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut masih sangat rendah, sehingga anak berisiko mengalami penyakit pada organ mulutnya. Disinilah peran orangtua dan sekolah sangat dibutuhkan dalam memberikan penyuluhan pendidikan pada anak mengenai kesehatan gigi dan mulut. (Putri Abadi & Suparno, 2019). Anak harus mendapatkan pengetahuan yang cukup mengenai tanda dan gejala munculnya penyakit didaerah gigi dan mulut.
Tanda dan gejala penyakit gigi dan mulut :
Rasa nyeri ringan hingga berat. Sakit gigi dapat disertai dengan pembengkakan pada gusi, demam, nyeri saat mengunyah, sulit menelan, sulit dan sakit saat membuka mulut, sakit kepala, nyeri yang merambat hingga ke telinga dan bau busuk didalam mulut. Berbagai tanda dan gejala tersebut dapat mengganggu anak dalam melakukan kegiatannya sehari-hari seperti, hilangnya nafsu makan karena adanya rasa nyeri, anak dapat kesulitan untuk berkonsentrasi dalam proses pembelajaran di sekolah karena adanya rasa sakit di kepala dan anak juga akan kehilangan kepercayaan diri saat mereka bermain dengan teman-temannya karena bau busuk yang keluar dari mulutnya (Willy, 2019).
Oleh sebab itu anak juga harus mengetahui penyebab dari munculnya berbagai tanda dan gejala penyakit pada rongga mulut akibat tidak menjaga kebersihan gigi dan mulut. Diantaranya yaitu kebiasaan makan- makanan yang terlalu manis yang menyebabkan bakteri di mulut menghasilkan lebih banyak asam yang dapat memicu kerusakan gigi, kurangnya mengonsumsi air mineral yang dapat menyebabkan produksi air liur di dalam mulut sedikit sehingga membuat gigi berlubang, tidak menyikat gigi sampai bersih yang dapat menyebabkan plak dan bakteri berkembangbiak di rongga gigi dan tidak memakai pasta gigi yang mengandung Fluoride. Fluoride merupakan mineral alami yang membantu mencegah gigi berlubang dan memperbaiki kerusakan gigi. (Unilever, 2021) .
Pencegahan penyakit pada rongga mulut harus dilakukan sejak dini. Beberapa cara yang dapat dilakukan yaitu :
memelihara kebersihan gigi dan mulut dengan menggosok gigi secara rutin minimal 2 kali yaitu sesudah sarapan dan sebelum tidur malam, memperkuat gigi dengan menggunakan pasta gigi yang mengandung Fluoride dan menggunakan sikat gigi yang berbulu halus, menggosok gigi dan mulut dengan baik dan benar yaitu menyikat seluruh permukaan gigi selama kurang lebih 2 menit lalu berkumur dengan air yang bersih, mengurangi konsumsi makanan yang terlalu manis dan lengket, membiasakan konsumsi makanan yang berserat dan menyehatkan gigi seperti buah-buahan dan sayur- sayuran dan pemeriksaan secara rutin ke dokter gigi selama 6 bulan sekali. (Kemenkes, 2016).(Simaremare & Wulandari, 2021)
DAFTAR PUSTAKA
(Putri Abadi & Suparno, 2019)Putri Abadi, N. Y. W., & Suparno, S. (2019). Perspektif Orang Tua pada Kesehatan Gigi Anak Usia Dini. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 3(1), 161. https://doi.org/10.31004/obsesi.v3i1.161
Simaremare, J. P. S., & Wulandari, I. S. M. (2021). Hubungan Tingkat Pengetahuan Kesehatan Gigi Mulut dan Perilaku Perawatan Gigi Pada Anak Usia 10-14 Tahun. Jurnal Keperawatan Muhammadiyah, 6(3). https://doi.org/10.30651/jkm.v6i3.8154
Worang, T. Y., Pangemanan, D. H. C., & Wicaksono, D. A. (2014). Hubungan Tingkat Pengetahuan Orang Tua Dengan Kebersihan Gigi Dan Mulut Anak Di Tk Tunas Bhakti Manado. E-GIGI, 2(2), 7–10. https://doi.org/10.35790/eg.2.2.2014.5777
https://www.google.com/search?q=yuk+jaga+gigi+kita+dengan+menggosok+gigi&tbm=isch&ved=2ahUKEwiT_aDM5tGCAxW0m2MGHRq3BVcQ2-cCegQIABAA&oq=yuk+jaga+gigi+kita+dengan+menggosok+gigi&gs_lcp=CgNpbWcQAzoECCMQJzoHCCMQ6gIQJzoFCAAQgAQ6CAgAEIAEELEDOggIABCxAxCDAToKCAAQgAQQigUQQzoNCAAQgAQQigUQsQMQQzoQCAAQgAQQigUQsQMQgwEQQzoECAAQAzoGCAAQBRAeOgYIABAIEB46BAgAEB46BwgAEIAEEBhQ3wRYwsIBYLHGAWgMcAB4AoABjAGIAb08kgEFNzQuMTeYAQCgAQGqAQtnd3Mtd2l6LWltZ7ABCsABAQ&sclient=img&ei=uOhaZZPBGrS3juMPmu6WuAU&bih=633&biw=1034&rlz=1C1GGRV_enID1061ID1062&hl=id#imgrc=d55dsBMEhhW-PM Di akses pada senin 20 November 2023 jam 12:09
https://id.pngtree.com/freepng/how-to-brush-teeth_8471380.html Diakses pada Senin,20 November 2023 jam 12:21
oke dedek
BalasHapus